You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Cipaku
Desa Cipaku

Kec. Mrebet, Kab. Purbalingga, Provinsi Jawa Tengah

Selamat Datang Di Website Resmi Pemerintah Desa Cipaku | Kecamatan Mrebet | Kabupaten Purbalingga | Jawa Tengah

BANTUAN RTLH DI DESA CIPAKU MULAI DISALURKAN

Administrator 31 Juli 2024 Dibaca 82 Kali
BANTUAN RTLH DI DESA CIPAKU MULAI DISALURKAN

*Cipaku, 31 Juli 2024* – Pemerintah Desa Cipaku telah mulai menyalurkan bantuan untuk perbaikan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) kepada warganya. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat dengan memberikan bantuan renovasi kepada rumah-rumah yang kondisinya memprihatinkan.

Kepala Desa Cipaku, Bapak Sugiarto, menyatakan bahwa bantuan ini merupakan hasil dari koordinasi dengan Kepala Dusun dimasing-masing wilayah bersama dengan RT RW setempat. "Kami telah mendata dan melakukan survei kepada rumah-rumah yang memerlukan bantuan ini. Sebanyak 8 unit rumah akan direnovasi tahun ini," ujarnya.

Dana yang digunakan untuk bantuan ini bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD)  sumber Dana Desa. Setiap rumah mendapatkan bantuan sebesar 10 juta rupiah (potong pajak) dalam bentuk material untuk memperbaiki atap, dinding, dan lantai. Selain itu, masyarakat juga diharapkan untuk berpartisipasi dengan memberikan kontribusi tenaga dalam proses renovasi dengan asas gotongroyong.

Salah satu penerima bantuan, Bapak Uwo Saemanah, mengungkapkan rasa syukurnya. "Rumah saya sudah lama bocor atap mudah terbawa angin dan dindingnya mulai rapuh. Dengan bantuan ini, saya berharap rumah kami akan lebih layak dan nyaman untuk ditinggali," katanya.

Program bantuan RTLH ini diharapkan dapat mengurangi jumlah rumah tidak layak huni di Desa Cipaku dan meningkatkan kesejahteraan warganya. Pemerintah desa juga berkomitmen untuk terus melanjutkan program ini di tahun-tahun mendatang dengan menambah jumlah penerima bantuan.

Adapun daftar penerima pada tahun 2024 ini adalah Samin RT 3 RW 1, Miftakhun RT 1 RW 1, Turiyah RT 4 RW 3, Uwo Saemanah RT 3 RW 3, Rawiyah RT 2 RW 6, Mahyanto RT 4 RW 7, Subadri RT 1 RW 10 dan Wartoyo RT 2 RW 10.

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image